Senin, 11 Februari 2013

Anak Betawi Merambah Hollywood

Hari ini Uwais Qorny yang populer dengan nama Iko Uwais tepat berusia 29 tahun. Pria kelahiran Jakarta 12 Februari 1983 itu kini jadi salah satu artis Indonesia yang dikenal di dunia hingga ke Hollywood.

Awal tahun ini Iko masuk daftar 25 The Breakout Stars of 2012 yang dirilis situs review  film ternama, Rotten Tomatoes, dan berada di urutan ke-5. Itu prestasi tertinggi yang pernah diraih artis Indonesia.

Seperti ditulisa Wikipedia, Iko dibesarkan di lingkungan Betawi. Sejak usia 10 tahun ia sudah belajar pencak silat, di perguruan asuhan pamannya, Tiga Berantai, yang beraliran silat Betawi. Pada tahun 2003, Iko meraih posisi ketiga pada turnamen pencak silat tingkat DKI Jakarta. Pada tahun 2005, ia menjadi pesilat terbaik dalam kategori demonstrasi pada Kejuaraan Silat Nasional.

Pada tahun 2007, bakat silat Iko ditemukan oleh sutradara film Wales, Gareth Evans yang sedang membuat film dokumenter tentang silat di sekolah Silat Iko. Dari pertemuan itu Evans kemudian mengajak Iko membintangi film Merantau. Setelah menandatangani kontrak lima tahun dengan Gareth Evans dan perusahaan produksinya, Iko mengundurkan diri dari pekerjaan kesehariannya sebagai sopir truk di sebuah perusahaan telekomunikasi.

Ternyata film Merantau sukses yang membuat nama Iko makin dikenal. Evans kemudian mengajaknya bermain di film The Raid yang populer hingga ke seluruh dunia. Kini Iko dikenal sebagai bintang film tak hanya film Indonesia tetapi juga film Hollywood. Itu terjadi karena ia diajak bintang besar Hollywood, Keanu Reeves untuk ikut membintangi film Man of Tai Chi.

___________
Foto: Wikipedia
sumber: www.andriewongso.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar